Sepatu bola Balenciaga dikabarkan siap dirilis bulan September ini

Sepatu bola Balenciaga siap dirilis bulan ini sebagai bagian dari koleksi Fall/Winter 2020.

Sepatu tersebut dipamerkan pertama kali pada peragaan busana bulan Maret lalu. Siluetnya terinspirasi dari sepatu bola konvensional.

Sepatu Bola Balenciaga (Via Balenciaga)
Sepatu Bola Balenciaga (Via Balenciaga)
Baca juga: Perpaduan Kesegaran Dari Rumah ala Dipha Barus

Sepatu Bola Balenciaga nggak bener-bener untuk main bola?

Meski terinspirasi dari sepatu bola konvensional, sepatu ini kabarnya justru ditujukan untuk penggunaan sehari-hari.

Rumah mode Perancis tersebut mendesain ulang sepatu tersebut dengan menerapkan sol berbahan polyurethane yang membulat.

Di bagian upper, sepatu ini terlihat menggunakan material kulit sintetis. Pola jahitan rumit dan lidah elastis yang dapat ditekuk atau dilipat berada di bagian depan sepatu. Pada bagian lidah yang elastis tersebut, tampak brandingBalenciaga” dicetak miring.

Sepatu bola ini dirilis dalam tiga pilihan skema warna, yakni all-black, all-white, dan all-red dan dibanderol dengan harga £600 (sekitar Rp 11 juta).

Sepatu Bola Balenciaga (Via Balenciaga)
Sepatu Bola Balenciaga (Via Balenciaga)
Baca juga: BTS dan Fortnite Berkolaborasi, Bakal Hadirkan Kejutan yang “Belum Pernah Ada Sebelumnya”

Balenciaga jadi olok-olok netizen

Jelang perilisannya, sepatu bola tersebut ternyata jadi olok-olok netizen, khususnya dari komunitas sepak bola sendiri.

Salah satunya komunitas judi sepak bola, Footy Accumulator. Akun tersebut tersebut lantas berkelakar bahwa pemain yang akan menggunakan sepatu tersebut adalah pemain Manchester United yakni Jesse Lingard.

Bukan cuma soal harga, sepatu bola ini juga dikritik karena desainnya. Bahkan ada yang menyebut bahwa sepatu tersebut terlihat seperti sepatu yang generik di game FIFA.

Ada pula yang menyebut bahwa sepatu tersebut terlihat murah yang bersemat logo Balenciaga.

Ini bukan kali pertama Balenciaga menghadirkan rilisan yang nyeleneh.

Sebelumnya, rumah mode yang didirikan pada tahun 1919 tersebut juga sempat merilis beberapa artikel aneh seperti “rok karpet mobil” hingga “plastik supermarket” dengan harga yang tentunya nggak murah.

Via Balenciaga
Via Balenciaga
Via Balenciaga
Via Balenciaga

Apa pendapat lo tentang artikel baru Balenciaga ini? Tell us in the comments below!