Kembali jadi film terlaris di dunia, studio Marvel ucapkan selamat!

Film terlaris di dunia tak lagi dipegang oleh film Avengers: Endgame.

Beberapa waktu lalu, film Avatar arahan James Cameron tersebut kembali meraih posisi puncak setelah sebelumnya film tersebut sempat tergeser ke posisi kedua.

Hal ini terjadi karena adanya pemutaran ulang film Avatar di Cina sejak Jumat (12/3) lalu yang menambah jumlah pendapatan film tersebut sebanyaK USD3,5 juta (sekira Rp50,37 miliar) hanya dalam satu hari penanyangannya.

Baca juga: Polisi Virtual: Ujaran Kebencian Paling Banyak Ada di Twitter

Berkat penayangan ulang

Perlu diketahui, sebelumnya Avengers: Endgame yang dirilis pada tahun 2019 sempat dinobatkan sebagai film paling laku di dunia dengan mencapai pendapatan sebesar USD2,7902 miliar (atau sekitar Rp40,15 triliun).

Namun pandemi memberikan keuntungan tak terduga buat Avatar. Dalam usaha Cina untuk membangkitkan kembali industri film, Avatar kembali ditayangkan ke bioskop.

Berkat penayangan ulang, film tersebut pun berhasil mendapat pendapatan tambahan penghasilan hingga mengumpulkan keuntungan total sebesar USD2,7926 (atau sekitar Rp40,18 triliun).

Menyusul kesuksesan ini, Studio Marvel pun menyampaikan ucapan selamat lewat media sosial.

Baca juga: The Weeknd Boikot Grammy, Ada Apa?

10 Film terlaris di dunia

  • Avatar
  • Avengers: Endgame
  • Titanic
  • Star Wars: The Force Awakens
  • Avengers: Infinity War
  • The Lion King
  • Jurassic World
  • Marvel’s The Avengers
  • Furious 7
  • Frozen II
Via Giphy
Via Giphy