Dinilai memiliki visi, sang sutradara di kontrak selama lima tahun oleh Disney

Spin Off Black Panter dalam bentuk serial Kingdom of Wakanda dikabarkan segera hadir di Disney+

Seperti di lansir Complex.com, Ryan Coogler sang sutradara Black Panther I dan II dipastikan terikat dengan serial berlatar Wakanda. Adapun hal tersebut merupakan bagian dari isi kontrak selama lima tahun antara Proximity Media dan Disney.

Bekerja dengan mereka di Black Panter adalah mimpi yang menjadi kenyataan. Sebagai konsumen setia televisi, kami sangat bahagia meluncurkan bisnis televisi kami bersama Bob Iger, Dana Walden, dan semua studio menakjubkan di bawah payung Disney,” tutur Ryan.

Sementara itu, Bob Iger selaku Disnye executive chairman juga memuji Ryan Coogler yang disebutkan sebagai pendongeng dan memiliki visi. Sosoknya disebutkan sebagai salah satu pembuat film terkemuka di generasinya.

Ryan ada seorang pendongeng ulung dengan visi dan jangkauan yang membuatnya sebagai salah satu pembuat film terbaik di generasi ini,” tutur Bob Iger.

Spin off Black Panter, serial Kingdom of Wakanda akan jadi proyek pertama di bawah Disney

Lewat Black Panter, Ryan berhasil membawakan sebuah cerita dan ikon ke kehidupan nyata, sesuatu yang sangat berarti dan berkesan. Kami senang bisa menjalin kerjasama dan tidak sabar dengan kejutan cerita yang disiapkan Ryan dan team,” lanjut sang chairman Disney.

Pekerjaan Ryan Coogler yang paling pertama, tidak lain dan tidak bukan adalah untuk menggarap serial yang berasal dari Wakanda. Menanggapi hal tersebut, Ryan yang juga tengah disibukan dalam Black Panther II mengaku antusias dengan kerjasama tersebut.

Semoga saja spin off kali ini berjalan lebih baik dibanding mini seri Black Panther : World of Wakanda tahun 2017 yang hanya bertahan enam edisi komik.
Spin off Black Panther versi komik yang rilis tahun 2016 silam – via Marvel.com

Kami sangat senang bahwa kami melakukan lompatan pertama dengan Kevin Feige, Louis D’Esposito, Victoria Alonso dan mitranya di Marvel Studio, tempat kami akan bekerja sama dengan mereka di acara MC tertentu untuk Disney+. Kami sudah bergabung dalam beberapa proyek dan tidak sabar untuk bisa segera melanjutkannya,” pungkas Ryan.

Top image source via Den of Geek

Semoga saja spin off kali ini berjalan lebih baik dibanding mini seri Black Panther : World of Wakanda beberapa tahun silam yang hanya bertahan enam edisi komik.

Oh ya, FYI, BlackPanther II sendiri kabarnya dijadwalkan tayang pada 8 Juli 2022.

Recently trending news :