Serial adaptasi Dota 2 ini bakal menghadirkan kisah petualangan yang seru!

Dota 2 diadaptasi jadi serial terbaru Netflix.

Serial tersebut berjudul “Dota: Dragon’s Blood” dan jadi kerja sama resmi antara Netflix dengan Valve selaku developer dan publisher game tersebut.

Image result for dota 2

Baca juga: Sekampung di Tuban Beli Mobil Hingga 176 Unit, Ini Penyebabnya!

Serial adaptasi Dota 2 akan tayang hingga 8 episode

Serial animasi ini akan merentang hingga 8 Episode.

Animasinya digarap oleh Studio MIR, studio animasi yang juga menggarap serial “The Legend of Korra” dan “Voltron: Legendary Defender.”

Dikutip dari Netflix, serial ini akan menghadirkan “kisah fantasi tentang Davion, Ksatria Naga yang bertekad untuk menghapuskan seluruh kejahatan dari seluruh dunia.”

Setelah bertemu dengan eldwurm kuno dan Putri Mirana yang mulia yang tengah menjalani misi rahasianya senditi, Davion pun terlibat pada rangkaian kejadian besar yang tak ia duga sebelumnya.

Penrasaran dengan serial ini? Sabar! “Dota: Dragon’s Blood” akan mulai tayang pada tanggal 25 Maret 2021.

Image result for dota dragons blood

Baca juga: David Beckham Akan Garap Dokumenter Perseteruan Adidas dan Puma

Netflix mulai fokus pada program animasi

Perlu diketahui, Netflix memang tengah fokus pada rangkaian program animasinya.

Bukan cuma dengan merilis sejumlah serial dan film animasi original, layanan streaming tersebut bahkan merilis program beasiswa untuk animator muda yang bertalenta.

Program ini dikenal dengan nama “WIT Animator Academy.”

Mereka yang lolos seleksi dan menerima beasiswa tersebut akan berkesempatan untuk belajar di Sasayuri Video Training Institute di Tokyo selama 6 bulan.

Program tersebut dirancang oleh Hitomi Tateno, veteran dari Studio Ghibli yang sudah bekerja di studio animasi tersebut selama 25 tahun.

Setelah lulus, peserta program tersebut juga akan berkesempatan untuk Netflix untuk menggarap anime original Netflix.