Dave Prowse, sang aktor Darth Vader tutup usia karena sakit

Aktor Darth Vader, Dave Prowse meninggal dunia di usia 85 tahun.

Ia tutup usia pada hari Sabtu (28/11/2020) setelah sebelumnya sempat sakit.

Nama Dave Prowse mencuat sejak memerankan sosok Darth Vader yang berpostur tinggi dengan helm hitam di film “Star Wars” (1977), “The Empire Strikes Back” (1980) dan “Return of the Jedi” (1983).

Baca juga: Urban Sneaker Society 2020: Berikut Line Up Music Performance yang Akan Tampil Tahun Ini!

Mantan juara angkat besi Inggris, Jadi aktor Darth Vader

Sebelum terlibat di waralaba Star Wars, Prowse dikenal sebagai juara angkat besi Inggris sebanyak tiga kali dan mewakili Inggris dalam cabang angkat besi di Commonwealth Games 1962.

Dengan tubuh setinggi 2 meter, Prowse pun dikenal sebagai sosok yang tepat untuk memerankan sosok villain yang intimidatif. Prowse menyebut, ia tertarik memerankan Darth Vader karena penonton biasanya selalu mengingat orang-orang jahat.

Sebelum beradu peran di film Star Wars, Prowse juga sempat memerankan monster Frankenstein.

David siap untuk apa pun dan dia berkontribusi pada keberhasilan ‘Star Wars.’ Dia membawakan karakter Dart Vader yang tragis dan tak terlupakan. Semoga ia beristirahat dalam damai,” demikian tulis website resmi Star Wars.

Baca juga: Sudah Kerja Keras tapi Dipandang Sebelah Mata? Tenang Lo Nggak Sendiri

Sempat menyesal perankan Darth Vader

Meski memerankan sosok yang terbilang ikonik, Prowse ternyata merasakan penyesalan memerankan sosok bertopeng tersebut karena ia jadi tidak dikenali.

Semua aktor menginginkan pengakuan dan saya ingin memiliki pengakuan seperti yang didapatkan Luke Skywalker dan Han Solo,” katanya kepada The Associated Press pada 1980.

Rest In Peace, Darth Vader! May the force be with you.