Deretan prestasi Indonesia yang membanggakan hingga 17 Agustus 2021, 10 besar vaksinasi terbanyak

Mengulang hari kemerdekaan yang ke 76, Indonesia pun turut mencetak banyak prestasi selama setahun terakhir. Tepat pada 17 Agustus 2021, masyarakat Indonesia harus semakin bangga menjadi bagian negara ini.

Apalagi prestasinya yang membanggakan, semuanya terjadi karena masyarakat yang saling bahu-membahu membangun semuanya. Pada 17 Agustus 2021 ini, ada baiknya kalau Lo ikut mengingat deretan prestasi Indonesia supaya semakin nasionalis. Berikut beberapa sederet prestasi Indonesia yang udah USSFeed rangkum!

Indonesia negara paling dermawan

Indonesia menduduki peringkat pertama sebagai negara paling dermawan di dunia menurut Charities Aid Foundation (CAF) World Giving Index 2021.

Pada sepanjang 2021, Indonesia mencatat skor sebesar 69 atau naik dari skor sebelumnya sebesar 59 pada tahun 2018, terakhir kali Indeks ini terbit. Indonesia juga menempati peringkat pertama sebagai negara paling dermawan.

Berdasarkan laporan tersebut, lebih dari 8 dari 10 orang Indonesia menyumbangkan uang dengan tingkat sukarelawan negara lebih banyak dari tiga kali rata-rata global.

Prestasi Membanggakan Indonesia Untuk Lo Ingat Pas 17 Agustus
Via BBC

10 besar negara dengan vaksinasi terbanyak

Memasuki masa-masa vaksin, Indonesia kembali mencetak prestasi. RI berhasil masuk ke daftar 10 besar negara dengan jumlah penyuntikan vaksin Covid-19 terbanyak hingga 12 Agustus 2021.

Berdasarkan grafik yang disusun Our World in Data, sejauh ini Indonesia udah menyuntikkan 97,05 juta dosis vaksin corona. Dengan angka ini, Indonesia pun menempati peringkat teratas pada asia tenggara.

Grafik ini terhitung berdasarkan total dosis yang udah disuntikkan. Lebih membanggakan lagi, Indonesia menjadi satu-satunya negara ASEAN yang berhasil masuk ke daftar ini.

Negara ASEAN terbaik kedua pada Olympic tahun ini, jadi hadiah buat 17 Agustus 2021

Gresia – Apriyani berhasil menorehkan catatan sejarah pada perbulu tangkisan Indonesia dengan mempertahankan budaya emas tahun ini. Indonesia berhasil menjadi negara ASEAN dengan raihan medali Olimpiade Tokyo 2020 terbaik kedua.

Keberhasilan ini tercetak usai Indonesia membawa pulang 1 emas, 1 perak dan 3 perunggu. Berkat raihan ini, Indonesia menempati posisi 55 dari lebih 80 negara yang berkompetisi pada gelaran 4 tahunan ini.

Apa yang lo lakukan buat hari kemerdekaan 17 Agustus 2021 nih?