Masa kecil menjadi salah satu masa paling indah dalam hidup kita. Tidak seperti kids zaman now yang kehidupannya jauh lebih rumit, anak-anak tahun 90-an dulu memiliki kehidupan yang sederhana karena yang mereka pikirkan hanyalah sekolah, bermain dengan teman-teman, dan menghabiskan uang untuk jajan.

Bicara tentang jajanan, di tahun 90-an ada banyak sekali jajanan yang populer. Mulai dari coklat, permen, sampai makanan ringan seperti chiki-chiki yang harganya murah. Nah, untuk kamu yang lahir dan menghabiskan waktu di tahun 90-an, berikut ini 10 jajanan anak tahun 90-an yang bikin masa kecil kamu jadi tidak terlupakan. Apa saja? Berikut ini daftar lengkapnya!

Permen karet Yosan

Permen karet Yosan menjadi salah satu jajanan incaran anak tahun 90-an. Selain karena harganya yang cuma 100 perak, salah satu alasan banyak anak yang membeli permen karet ini adalah untuk mengumpulkan huruf yang ada di dalam bungkusnya. Siapa yang berhasil mengumpulkan semua huruf dan membentuk kata YOSAN, akan diberikan hadiah. Kedengarannya sih mudah, namun sampai saat ini tidak ada satu pun anak 90-an yang berhasil mengumpulkan semua huruf tersebut.

Permen Rokok

Tenang meski namanya permen rokok, tapi jajanan satu ini bukan rokok beneran kok! Disebut permen rokok karena bentuk dan kemasannya yang mirip dengan rokok, padahal isi dalamnya adalah susu bubuk rasa coklat dan vanila. Untuk satu batang permen rokok, kamu cuma perlu mengeluarkan uang Rp300, murah banget kan?

Permen Susu

Selain rasanya yang benar-benar seperti susu, salah satu hal ‘keren’ dari permen ini adalah bungkus dalamnya yang bisa dimakan. Jadi, setelah kemasannya dibuka, kamu akan menemukan kertas yang membungkus permen tersebut. Meski kelihatannya seperti kertas, ternyata bungkus ini adalah jeli sehingga bisa dimakan.

Coklat Koin

Kelebihan jajanan anak 90-an adalah bentuknya yang unik, salah satunya adalah coklat koin. Disebut coklat koin, karena penampilannya yang seperti koin. Namun ketika kertas bungkusnya dibuka, kamu akan menemukan coklat di dalamnya. Harganya? Cuma Rp100 saja kok!

Lidi

Meski namanya lidi-lidian, tapi tentu saja jajanan ini bukan sapu lidi betulan. Dinamakan sapu lidi, karena bentuknya yang menyerupai lidi dalam ukuran mini. Lidi-lidian ini jadi jajanan favorit anak-anak dulu, karena selain harganya yang murah, isinya juga banyak. Kue sapu lidi ini memiliki 2 rasa, yaitu keju dan pedas. Untuk kamu yang kangen dengan jajanan satu ini, kamu masih bisa menemukannya di warung dekat rumah kamu.

Coklat Payung

Di antara sekian banyak jajanan tahun 90-an, coklat payung menjadi salah satu jajanan yang nyaris punah saat ini. Bagi kamu yang bukan anak 90-an, kamu pasti enggak tahu apa itu coklat payung. Coklat payung adalah coklat yang memiliki bentuk seperti payung yang ditutup. Bahkan gagang coklat ini memiliki bentuk seperti pegangan payung.

Mie Gemez

Jauh sebelum ada mie gaul, anak-anak tahun 90-an lebih suka makan mie gemez yaitu mie kering yang harus dihancurkan dan diberi bumbu sebelum dimakan. Disebut mie gemez, tentu bukan karena bentuknya yang menggemaskan namun karena kamu harus meremas kemasannya kuat-kuat untuk menghancurkan mie kering di dalamnya.

Permen Kaki

Jika anak-anak milenials sekarang lebih suka makan lolipop, anak-anak tahun 90-an juga punya permen kaki sebagai permen favorit. Sama seperti jajanan anak SD lainnya, permen berbentuk kaki ini harganya sangat murah yaitu hanya Rp. 100 per bungkusnya. Meski harganya murah, namun percaya deh rasanya lebih enak dari permen lolipop yang populer saat ini.

Permen Meledak

Satu lagi permen favorit anak-anak tahun 90-an, yaitu permen meledak. Nih untuk kamu yang belum tahu, permen meledak ini memiliki tampilan seperti permen yang dihancurkan tapi uniknya ketika dimasukkan ke dalam mulut, kamu akan merasakan sensasi seperti permennya meledak-ledak di dalam mulut. Permen ini tersedia dalam rasa strawberi dan anggur. Sayang meski dulu terkenal sekarang permen meledak sudah sulit ditemukan.

Permen Pendekar Biru

Selain permen kaki, permen Pendekar Biru juga jadi favorit anak-anak tahun 90-an. Permen ini hanya memiliki satu rasa yaitu blueberry, namun yang istimewa adalah ketika dimakan permen ini akan membuat lidah kamu berubah menjadi warna biru. Kedengarannya biasa saja, tapi percaya deh di jamannya lidah berubah menjadi hal biru adalah hal yang keren.

Itulah beberapa jajanan 90an yang bikin masa kecilmu gak terlupakan. Yang mana nih jajanan favoritmu waktu itu?