Kabar terbaru menyebut kini sudah ada 5 kasus

Selandia Baru langsung tetapkan peraturan lockdown menyusul kemunculan satu kasus covid-19 varian Delta.

Kebijakan tersebut ditetapkan oleh Perdana Menteri Jacinda Ardern dan mulai berlaku mulai Rabu (18/8).

Lockdown negara tersebut akan berlangsung selama 3 hari. Sementara lockdown di kota Auckland dan Coromandel akan berlangsung selama 7 hari karena pasien yang terdeteksi sempat menghabiskan waktu di kedua kota tersebut.

Baca juga: Jokowi Jadi Presiden Pertama yang Mengenakan Sandal Ketika Pidato Kenegaraan

Selandia Baru tetapkan lockdown paling ketat, kini sudah ada 5 kasus

Nggak tanggung-tanggung, Jacinda juga menetapkan lockdown paling ketat, yaitu level 4.

Dengan demikian, seluruh sekolah, pusat bisnis dan kantor akan tutup. Yang diperbolehkan untuk tetap beroperasi hanya layanan esensial saja.

Hal ini dilakukan lantaran pemerintah negara tersebut tak mau ambil risiko mengingat varian Delta lebih cepat menular. Perlu diketahui pula, saat ini negara tersebut menerima laporan lima kasus baru di kota terbesarnya, Auckland.

Baca juga: Harga PCR Turun, Indonesia Jadi Negara Nomor Dua Dengan Tarif Termurah di ASEAN

Selandia Baru sempat bebas covid-19 selama enam bulan

Selandia Baru terbilang cukup sukses dalam menangani covid-19. Negara tersebut bahkan sempat melaporkan kasus covid-19 terakhirnya pada bulan Februari 2021.

Secara keseluruhan, negara tersebut melaporkan 2.926 kasus covid-19 dengan 26 kematian sejak tahun lalu. Angka tersebut berselisih jauh dengan negara-negara lain.

Saat ini, negara itu pun tengah menggiatkan rencana vankasinasi. Laporan terbaru menyebut bahwa baru 20% dari total populasi yang sudah divaksin secara lengkap.