Sembilan halte Transjakarta bakal tutup sementara

PT Transjakarta berencana menutup sementara sembilan haltenya mulai 15 April 2022 ini.

Penutupan ini terjadi karena ada revitalisasi di 11 halte Transjakarta.

GUna meningkatkan kelengkapan fasilitas dan kenyamanan pelanggan, Transjakarta akan melakukan revitalisasi di 11 halte. Mulai 15 April 2022, sembilan dari 11 halte akan dilakukan penutupan sementara,” tulis akun resmi @PT_Transjakarta.

Sembilan halte itu, antara lain: Halte Dukuh Atas 1, Halte Tosari, Halte Juanda, Halte Cawang Cikoko, Halte Bundaran HI, Halte Sarinah, Halte Kebon Pala, Halte Gelora Bung Karno, Halte Stasiun Jatinegara.

Sementara itu, dua halte lain yang sudah tutup sementara karena revitalisasi yaitu Halte Balai Kota dan Halte Kwitang.

Transjakarta Hentikan Sementara Haltenya, Ini Sembilan Titik yang Bakal Tutup
via Tenor

Bakal ada alternatifnya?

Karena penutupan ini, Transjakarta berencana menyediakan alternatif untuk 11 halte yang tutup.

Dalam waktu dekat akan segera diinformasikan rute alternatif untuk halte yang tutup sementara,” tulis mereka.

Kemudian, kalau ada pertanyaan tentang layanan transportasi ini, kita bisa langsung menghubungi Twitter @PT_Transjakarta.

Jika memiliki pertanyaan terkain layanan kami dapat menghubungi 1500-102 atau mention di akun Twitter resmi @pt_transjakarta,” lanjut mereka.

Transjakarta Hentikan Sementara Haltenya, Ini Sembilan Titik yang Bakal Tutup

46 halte bakal direvitalisasi tahun ini

Sebelumnya, Direktur Utama PT Transportasi Jakarta Mochammad Yana Aditya mengatakan, pihaknya bakal merevitalisasi 46 halte tahun ini.

Sementara itu, anggaran yang harus mereka siapkan, menuru prediksinya mencapai angka Rp600 miliar.

Untuk pengembangan halte itu memang kita ada revitalisasi atas 46 halte yang ada di DKI Jakarta. Kita ada 46 yang sudah kita siapkan rancangannya. Anggaran total pengembangan halte tadi sekitar Rp600 sekian miliar,” ujar Yana, Selasa (15/3/2022).

What are your thoughts? Let us know!