Uni Eropa Setuju bikin USB Type C jadi charging port umum

Pada musim gugur tahun 2024, USB Type C akan menjadi port pengisian daya yang umum untuk semua ponsel, tablet, dan kamera di UE,” ujar Parlemen Eropa dalam pernyataannya, mengutip Reuters.

Hal tersebut berawal dari Brussels yang satu dekade belakangan ini mendorong masyarakat untuk hanya menggunakan satu port pengisian daya.

Ini dimulai dari keluhan para pengguna iPhone dan Android yang harus beralih ke pengisi daya berbeda untuk gadget mereka.

Seperti yang kita tahu, iPhone sampai saat ini mengisi daya dengan kabel Lightning, sementara Android menggunakan kabel USB Type B maupun C.

Tahun 2024 Semua HP di Eropa Harus Pakai USB Type C, Termasuk Apple?
via Giphy

Mengurangi pembelian gadget tipe lama

Melansir Reuters, para pengamat mengatakan kalau kebijakan ini bisa memengaruhi penjualan produk Apple, khususnya tahun 2024.

Ini bisa mendorong konsumen untuk berganti ke ponsel baru lebih cepat, menurut Angelo Zino, analis riset CFRA.

Menurutnya, hal ini juga berpengaruh kepada pengurangan pembelian produk-produk gandget bekas dari pihak ketiga.

Konsumen masih bisa menggunakan kabel Lightning, tapi mungkin pembelian produk lama dari platform pihak ketiga bakal menurun,” ujarnya.

Tahun 2024 Semua HP di Eropa Harus Pakai USB Type C, Termasuk Apple?
via Giphy

Apple bakal ganti jadi USB Type C?

Menurut laporan Bloomberg, Apple kini tengah mempersiapkan iPhone terbaru dengan port pengisian daya USB Type C. Rencananya, ponsel tipe baru itu bakal keluar tahun depan.

Saat Apple merilis produk iPhone terbaru, generasi lama biasanya bakal turun harga, sehingga jutaan konsumen memilih untuk beli varian dengan harga yang relatif murah.

Kalau Uni Eropa sampai melarang penjualan tipe yang lebih tua, ada risiko jutaan konsumen yang kecewa, menurut manager riset di IDC, Jitesh Ubrani.

What are your thoughts? Let us know!

(Image: via Unsplash)