Uyi Omogrobe salah satu lulusan dari Universitas Colgate, New York, merupakan founder sekaligus CEO dari clothing line yang masih berumur jagung dengan nama NASO.

Dia sendiri tidak pernah menyangka bahwa akan membangun sebuah bisnis pada bidang fashion, karena tujuan awal dia berkuliah adalah untuk menjadi dokter. Ia lahir dan tumbuh di Colonie, New York, namun sebenarnya ia merupakan campuran antara darah Nigeria dan Amerika.

Uyi membangun NASO dengan konsep menyatukan latar belakang belakang asal muasal dirinya yaitu sentuhan tradisional Afrika yang minimalis di dalam style modern Amerika, sehingga bisa dikenakan sehari-hari secara formal maupun kasual.

Image result for Uyi Omorogbe

(sumber: shopnaso.com)

Tujuan pertama dalam membangun NASO adalah untuk membawa citra fashion Afrika di mata dunia. Tujuan lainnya adalah untuk empowering the Africans. Pemikiran ini muncul ketika Uyi mengunjungi salah satu desa terpencil di Nigeria yang merupakan kampung halaman Ayahnya, Urhokuosa. Disana ia juga menemukan bangunan sekolah dasar bekas tempat ayahnya bersekolah dulu.

Image result for Uyi Omorogbe

Ketika ia mengunjungi sekolah dasar tersebut, terlihat siswa dan siswi yang tengah belajar tanpa dilengkapi fasilitas seperti meja, bangku, jendela ataupun kamar mandi. Di atap salah satu ruangan terdapat sebuah lubang besar, dan ketika hujan lebat air akan memasuki ruangan tersebut sehingga sangat mengganggu proses belajar-mengajar.

Hal tersebut mendorong Uyi Omogrobe untuk melakukan sesuatu guna memperbaiki kondisi tersebut. Melalui brand NASO miliknya, ia meraih keuntungan dari penjualan produk baju lebih dari $46,000. Ia kemudian mendonasikan 60% dari keuntungannya tersebut untuk membangun ulang sekolah bekas tempat ayahnya bersekolah dahulu dengan dukungan oleh Pemerintah Nigeria.

(sumber: shopnaso.com)

Tidak berhenti disitu, setelah melakukan tindakan mulianya tersebut ia lanjut mengalokasikan 7%  keuntungan yang diperoleh dari brand NASO untuk membantu sekolah-sekolah lain di Afrika yang membutuhkan.

Uyi Omogrobe percaya bahwa masa depan Afrika ada di tangan para generasi mudanya. Dengan mewujudkan mimpi para siswa dan siswi untuk memiliki fasilitas pendidikan yang memadai, mereka bisa menjadi cikal bakal sumber daya manusia yang memadai, untuk mewujudkan masa depan Afrika yang lebih baik.

Image result for Uyi Omorogbe

Uyi Omogrobe ingin memberikan kesan yang membekas kepada para costumer yang telah membeli dan menggunakan produk NASO. Uyi ingin para costumer ikut merasakan empowerment terhadap Afrika dari kontribusi yang telah mereka lakukan, sehingga membuat mereka berpikir “That’s right, well done,” atau orang-orang Nigeria menyebutnya — NASO.