Sutradara “Aquaman 2” James Wan baru saja mengumumkan judul dari sekuel filmnya tersebut “Aquaman and the Lost Kingdom“.

Super hero akuatik DC itu tadinya jadi bahan olok-olokan di dunia pop culture. Tapi, mengutip Screen Rant, semua itu berubah saat Jason Momoa berperan sebagai Arthur Curry alias Aquaman untuk DC Extended Universe.

Perannya di “Batman v Superman: Dawn of Justice” dan “Justice League” menciptakan pandangan baru tentang raja Atlantis itu di bawah Sutradara Zack Snyder.

Aquaman” di bawah James Wan

Judul "Aquaman 2" Terungkap, Begini Kata Sutradara James Wan!
Warner Bros

Semenjak “Aquaman” berada di bawah sutradara James Wan, karakter itu berubah secara drastis. Mamoa pun jadi bintang solo film yang menyenangkan dan menghibur.

Kemudian, film super hero air itu menjadi salah satu film DCEU paling sukses sejak tanggal rilisnya pada Desember 2018.

Film itu mendapatkan ulasan-ulasan positif dan meraup untung sebesar US$1,1 juta secara global. Inilah yang membuat Warner Bros. dan DC Films unutk membuat sekuel, dengan Wan kembali jadi sutradaranya lagi.

Kemudian, “Aquaman 2” menggunakan waktu luang untuk menggodok film yang bakal tayang Desember 2022 itu. Makanya, detail tentang sekuel ini pun masih jadi rahasia, bahkan judulnya pun belum mereka ungkap hingga baru-baru ini.

The Lost Kingdom

James Wan mengumumkan judulnya ini lewat sebuah postingan Instagram-nya. Ini adalah  first-look dari judul dan logo sekuel film DC itu. Dalam foto itu, terlihat Wan sedang di tengah meeting produksi. Ia menulis di caption-nya:

Air pasangnya naik.” tulisnya.

Karena “Aquaman and the Lost Kingdom” sudah resmi jadi judul film sekuel itu, mungkin gak akan lama setelahnya bakal ada informasi lebih lanjut.

Baca juga: