Internet gratis untuk pelajar tanpa perlu jajan ada di warkop Pitulikur, Surabaya

Di tengah masa pandemi yang mengharuskan para siswa dan siswi untuk belajar dari rumah, sebuah warkop asal Surabaya jadi sorotan di jagat maya. Tentu bukan tanpa alasan, kedai bernama warkop Pitulikur tersebut menyediakan akses internet gratis untuk para pelanggannya yang masih bersekolah.

Husin Gosali alias Cak Cong pemilik warkop Pitulikur Surabaya membenarkan dirinya merelakan tempat usahanya dijadikan sebagai tempat belajar oleh siswa yang kesulitan mengakses internet di rumah.

Ini baru pertama kalinya siswa SD dan SMP belajar di sini saat mengikuti pembelajaran melalui daring,” ujar Cak Cong, dilansir dari Liputan6, Rabu (22/7/2020).

Warkop Pitulikur tersebut jadi sorotan netter sejak dibagian ke Twitter oleh akun dengan nama pengguna @ikalfyh pada tanggal 21 Juli lalu.

Hingga kini, cuitan tersebut pun telah disukai lebih dari 46 ribu kali dan di-retweet lebih dari 22 ribu kali.

“Sekolah yes! Game, no!”

Melalui unggahan Instagram-nya, laman Instagram warkop Pitulikur tersebut menyebut bahwa fasilitas internet kedai tersebut dikhususkan untuk para pelajar yang memiliki keterbatasan internet. Warkop tersebut bahkan menyediakan minuman untuk para siswa/siswi yang datang untuk belajar.

Bisa belajar di warkop Pitulikur tanpa bingung pemakaian dan free teh hangat syaratnya hanya untuk belajar dan tidak boleh main game apapun,” tulis warkop Pitulikur di laman Instagram-nya.

Tak lama berselang, warkop Pitulikur pun mengunggah pelajar yang datang untuk menggunakan fasilitas tersebut.

Pelajar yang gunakan fasilitas internet tak harus membeli makanan

Tak perlu khawatir jika pelajar tidak punya uang untuk menggunakan fasilitas internet warkop Pitulikur. Pasalnya Cak Cong selaku pemilik warkop tidak mengharuskan para pelajar untuk jajan di warkop.

Saya berharap anak-anak yang di sini diharapkan sudah makan dari rumah biar disini mereka tidak jajan” ujar dia di Surabaya.

Saya juga bilang ke anak-anak jika tidak punya HP buat ngerjakan tugas, saya usahakan. Kalau ada teman-teman mereka mau datang juga tidak apa.”

Pastikan tetap terapkan physical distancing

Menyoal tentang anjuran pemerintah untuk menjaga jarak, warkop Pitulikur pun mengunggah foto para pelajar yang belajar dengan tetap memberlakukan physical distancing.