David Lynch bikin channel khusus untuk laporan cuaca

Kalo lo nggak asing dengan sosok David Lynch, lo tentu sudah familar dengan sosok dan kelakuannya yang nyentrik. Baru-baru ini, sutradara film tersebut pun hadir dengan konten baru di jagat maya: laporan cuaca.

Laporan cuaca tersebut ia unggah ke channel YouTube khusus yang ia namai “DAVID LYNCH THEATER.”

David Lynch Team GIF - Find & Share on GIPHY

Source: Giphy

Konten ini sudah ia rilis (hampir) setiap hari secara konstan sejak hari Senin (11/05/2020) lalu.

Semua laporan cuacanya dihadirkan secara singkat, dengan durasi kurang dari 1 menit. Dalam kurun waktu tersebut, David Lynch menyampaikan informasi tanggal, cuaca dan temperatur (dalam Fahrenheit dan Celcius).

Selamat pagi. Ini adalah tanggal 21 Mei 2020 dan ini adalah hari Kamis. Di LA, langit terlihat biru dan indah, tanpa awan, dengan sinar matahari keemasan yang menenangkan, serta dengan suhu sekitar 60 derajat Fahrenheit atau sekitar 15 derajat Celcius,” tutur Lynch dalam laporan cuacanya yang diunggah pada hari Kamis (21/05/2020) lalu.

David Lynch sempat buat laporan cuaca yang sama pada tahun 2000-an

Sebagian orang mungkin berpikir bahwa konten ini ia buat untuk mengisi waktu selama mengkarantina mandiri. Namun nyatanya ini bukan kali pertama ia membuat laporan cuaca.

Ia sempat membuat konten yang sama di era 2000-an. Hampir tak ada yang berubah di banding laporan cuacanya yang terbaru, laporan cuaca yang ia buat saat itu masih direkam ditempat yang sama.

David terlihat duduk di sebuah home office / basement bunker. Sesekali ia juga sempat menghadirkan ‘bintang tamu.’ Laura Dern salah satunya.

Bukan cuma laporan cuaca, David Lynch juga rilis fim pendek

Bukan cuma laporan cuaca, channel YouTube “DAVID LYNCH THEATER” juga digunakan sebagai platform bagi David Lynch untuk merilis karya terbarunya.

Kreasi tersebut berjudul “FIRE (POZAR)” dan diunggah pada 20 Mei.

Source: YouTube

Film animasi pendek monokromatik tersebut berdurasi 10 menit dengan iringan musik yang creepy. Lynch pun berperan sebagai sutradara, penulis dan ilustrator animasi tersebut. David Lynch dikenal dengan karyanya yang surealis dan creepy. “FIRE (POZAR)” pun bukan pengecualian.

Hingga kini, film pendek tersebut telah ditonton lebih dari 200 ribu kali, sementara channel David Lynch tersebut telah memiliki 58,7 ribu subscribers.