Gelaran art fair terbesar di Jakarta yaitu Art Jakarta siap lebih besar dan meriah dari sebelumnya. Menginjak diusianya yang ke-11 tahun Art Jakarta akan mengundang 70 galeri seni untuk berpartisipasi. Sebanyak 30 galeri dari Tanah Air dan sisanya dari Asia Pasifik.

Ada beberapa perubahan dari art fair ini, yang pertama adalah venue. Berbeda dari event sebelumnya Art Jakarta kini tidak lagi bertempat di Pasific Place Mall, Art Jakarta 2019 kini lebih meriah dan berganti tempat di Jakarta Convention Center (JCC). Acara seni terbesar di Jakarta ini akan diselenggarankan pada 30 Agustus sampai 1 September 2019.

Image result for art jakarta logo

Selain tempat yang berpindah ada beberapa hal yang juga dirubah dari art fair ini. Logo Art Jakarta yang hadir lebih baru dengan unsur warna hitam jika sebelumnya berwrna oranye.

Logo baru ini sekaligus kian melengkapi nuansa dan penanda dekade baru atas event Art Jakarta dan menjadi sebuah langkah awal Art Jakarta untuk dapat membawa kota Jakarta sebagai center dari pusat seni rupa kontemporer di Asia.

Cari tahu lebih lengkap mengenai Art Jakarta melalui akun Instagram resminya di @artjakarta